Senin, 14 Januari 2013
Evolusi : pembentukan/perubahan struktur tubuh makhluk hidup (organisme) yang berlangsung sedikit demi sedikit dalam jangka waktu yang lama
Faktor-Faktor Penyebab Evolusi
Faktor dalam (gen) : perubahan pada gen/genetika pada makhluk hidup akan berakibat pada terjadinya perubahan sifat organisme tersebut.
perubahan pada gen kromosom dapat terjadi akibat :
- Mutasi gen : perubahan pada struktur kimia gen yang bersifat turun-temurun yang bisa terjadi secara serentak atau tidak spontan oleh zat kimia, radiasi sinar radioaktif, terinfeksi virus, dsb
- Rekombinasi gen : penggabungan beberapa gen induk jantan dan betina ketika pembuahan sehingga menimbulkan spesies baru
Faktor luar
- Adaptasi dan seleksi : disebabkan oleh adanya perubahan lingkungan.
contoh : populasi ngengat Biston betularia di Inggris. dikarenakan adanya revolusi industri yang menyebabkan polusi asap berjelaga ngengat bersayap gelap lebih adaptif daripada ngengat berwarna cerah.
- Seleksi Alam berdasarkan Resistarsi : akibat adanya penggunaan obat-obatan berlebihan maka makhluk hidup yang tidak resisten (berdaya tahan) berkurang dan resisten tetap hidup dan menurunkan keturunan yang resistensinya lebih tinggi.
- Seleksi Buatan : dilakukan oleh manusia untuk meningkatkan hasil budidaya hewan dan tumbuhan yang dianggap lebih baik produksi, mutu maupun daya tahannya
Bukti/petunjuk evolusi terjadi :
evolusi kuda |
- Fosil (sisa-sisa makhluk hidup yang berusia jutaan tahun dan telah membatu). contoh : fosil evolusi kuda
- Perbandiangan Anatomi :
- Homologi : alat tubuh yang mempunya bentuk dan fungsi berbeda tetapi memiliki bentuk dasar yang sama. contoh : sayap burung homolog dengan tangan manusia
- Analogi : alat tubuh yang mempunyai bentuk dasar yang berbesa tetapi memilki fungsi sama. contoh : sayang serangga dengan sayap burung
- Perbandingan embrio : perlembangan zigot hewan vertebrata yang berkembang biak secara seksual menunjukkan persamaan samai fase tertentu yang menunjukkan hubungan kekerabatan
- Perbandingan fisiologi : adanya kemiripan fungsi-fungsi tubuh setiap organisme
- Variasi dalam satu spesies : disebabkan perbedaan gen dan pengaruh lingkungan
- Petunjuk biokimia : diuji secara biokimia (uji prespitin) yang menguji reaksi antara antigen-antibodi untuk menetukan jauh dekatnya hubungan antar organisme
- Petunjuk domestikasi : mengubah tanaman dan hewan liar menjadi tanaman dan hewan yang bermanfaat
- Petunjuk alat tubuh yang tersisa : pada manusia maupun hewan terdapat alat tubuh yang tidak berfungsi misalnya apendiks, sayap burung kiwi yang tidak dapat digunakan untuk terbang
Pelopor Teori Evolusi :
- Aristoteles (384-322 SM) : alam mengalami perubahan dari bentuk sederhana menjadi bentuk yang lebih sempurna
- Erasmus Darwin (1731-1802) : fungsional terhadap rangsangan adalah sifat yang diwariskan
- Buffon (1707-1788) : variasi-variasi kecil yang terjadi karena pengaruh alam sekitar diwariskan sehingga terjadi penimbunan variasi yang ada
- Charles Darwin : makluk hidup yang ada sekarang berasal dari masa lampau dan telah mengalami seleksi awal
- Jean Baptise Lamarck sifat-sifat yang didapat akan diwariskan pada keturunannya
- Weismann : menentang pendapat Lamarck mengenai diturunkannya sifat-sifat yang diperoleh
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar